I. PENDAHULUAN
Dengan telah terpilihnya dan telah dilantiknya Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Perpajakan (HIMAPPA) periode 2014-2015 melalui serah terima jabatan yang dilaksanakan pada tanggal 15 Desember 2014 maka kiranya hasil dari kegiatan tersebut perlu segera dipublikasikan kepada seluruh mahasiswa FEB-UNPAD.
Dalam rangka menindaklanjuti amanat mahasiswa perpajakan FEB–UNPAD, maka perlu segera diadakan perumusan dan penyusunan program kerja pengurus HIMAPPA periode 2014-2015 untuk dapat mengakomodir segala aspirasi yang berkembang dikalangan mahasiswa perpajakan melalui sebuah kegiatan “Rapat Kerja” dan sekaligus ditetapkan sebagai program kerja pertama pengurus HIMAPPA periode 2014-2015.
II. DASAR PEMIKIRAN
Himpunan mahasiswa sebagai suatu wadah yang diharapkan mampu mengakomodir segala aspirasi mahasiswa yang timbul maka diperlukan suatu forum yang dapat menentukan arah dan tujuan dari himpunan mahasiswa untuk dapat merealisasikan segala aspirasi yang timbul.
Oleh karena itu, sebagai langkah awal untuk menentukan dan menetapkan arah dan tujuan himpunan mahasiswa secara utuh dapat dilakukan melalui suatu kegiatan yang dinamakan “Rapat Kerja Himpunan Mahasiswa Perpajakan Periode 2014-2015”. Dalam kegiatan ini kita dapat menentukan arah dan tujuan yang akan dicapai serta menetapkan segala program kerja yang akan dilaksanakan untuk dapat mengakomodir segala aspirasi yang berkembang dikalangan mahasiswa perpajakan.
III. DASAR PELAKSANAAN
Dasar pelaksanaan dari Rapat Kerja ini adalah Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga HIMAPPA periode 2014-2015.
IV. MAKSUD DAN TUJUAN
Adapun acara rapat kerja ini bertujuan untuk :
1. Menetapkan program kerja pengurus HIMAPPA periode 2014-2015
2. Sebagai Revisi Anggaran Rumah Tangga HIMAPPA
3. Menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan antar anggota HIMAPPA
4. Menumbuhkan rasa kekeluargaan antar anggota HIMAPPA
5. Memperkokoh eksistensi HIMAPPA selaku wadah yang mampu menampung aspirasi mahasiswa perpajakan sehingga dapat dirasakan oleh semua pihak, baik intern maupun ekstern.
V. NAMA KEGIATAN
Adapun nama dari kegiatan ini adalah :
“RAPAT KERJA HIMPUNAN MAHASISWA PERPAJAKAN PERIODE 2014-2015”
VI. TEMA KEGIATAN
Adapun tema yang kami angkat pada kegiatan ini adalah :
“ONE MIND IN TAX”
VII. KONSEP DAN FORMAT KEGIATAN
Konsep kegiatan secara keseluruhan adalah musyawarah dari seluruh peserta untuk mencapai kata mufakat dari segala permasalahan yang diangkat dalam sidang guna mendukung kinerja kepengurusan HIMAPPA periode 2014-2015. Sedangkan untuk format kegiatan disesuaikan dengan tata tertib sidang yang akan dibahas pada awal kegiatan sebelum sidang rapat kerja dilaksanakan.
VIII. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN
Rapat Kerja ini akan dilaksanakan pada :
Hari/Tanggal : Minggu / 16 Maret 2014
Waktu : 07.45 s.d 14.45 WIB
Tempat : RSG Gedung C
IX. PESERTA KEGIATAN
Peserta kegiatan ini adalah para peserta Basic Training HIMAPPA serta perwakilan mahasiswa perpajakan dari tiap kelas.
X. SUSUNAN KEPANITIAAN
Susunan kepanitiaan terlampir pada lampiran I.
XI. ANGGARAN BIAYA
Anggaran biaya terlampir pada Lampiran II.
XII. SUSUNAN ACARA
Susunan acara terlampir pada Lampiran III.
XIII. PENUTUP
Demikian Proposal ini kami buat, dengan harapan akan mendapatkan saran, tanggapan, serta dukungan moral dan materil dari semua pihak. Kami berharap acara ini dapat mengangkat citra serta mampu menampung segala aspirasi mahasiswa perpajakan. Atas perhatian dan partisipasi semua pihak kami ucapkan terima kasih.
Lampiran I
SUSUNAN KEPANITIAAN
RAPAT KERJA
HIMPUNAN MAHASISWA PERPAJAKAN
PERIODE 2014-2015
Pelindung : Ketua Program Diploma III FEB-UNPAD
Dr. H. Memed Sueb, S.E. , MS. , Ak.
Penasehat : Wakil Ketua Bidang Pembelajaran dan Kemahasiswaan PROGRAM D III FEB-UNPAD
Dr. Yevis Marty Oesman, S.E. , MP.
Ketua Program Studi Perpajakan
Euis Nurhayati, S.E, Ak, M.si.
Penanggung jawab : Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Perpajakan
Davit 120303120051
Steering Commite : Chitra Eldiani 120303120124
Nurcahya Azura 120303120002
Ketua Pelaksana : Elfrista Medifan 120303120102
Sekretaris : Della Febrina 120303120024
Bendahara : Rosiana Aditia 120303120033
KOORDINATOR
Penanggung Jawab Acara : Fitri Nuraeni 120303120130
Penanggung Jawab Perizinan : Dena Noorshelyna 120303120118
Penanggung Jawab Sekre : Nindy Viola 120303120067
Penanggung Jawab Pubdok : Iqra Tirta 120303120013
Penanggung Jawab Logistik : M. Iqbal 120303120047
Penanggung Jawab Konsumsi: Rizma Nurfitriani 120303120040
